Senangnya Mencetak Kue Koya..


Pagi yang ceria anak-anak sudah tidak sabar menanti materi cookingday dan sbk untuk hari ini         
( sabtu, 1 maret 2014 ). Tepat ketika jarum jam mengarah ke angka 8.00 Cooking Day dan SBK pun dimulai, kali ini anak-anak sudah tahu mereka akan membuat dan mencetak kue koya.
Kue koya atau di sebut juga dengan kue satu adalah berbahan dasar kacang hijau yang telah di sangrai dan di haluskan kemudian diulen/dicampur dengan gula
halus dan ditambahkan dengan sedikit air matang.


Kegiatan cooking day diawali dengan penyampaian materi cara-cara pembuatan, bahan-bahan dan cara mencetak yang di sampaikan oleh masing-masing walikelas
dan ustadz/ustadzah yang lainya.kemudian bahan-bahan dan peralatan mulai di bagikan kepada tiap kelompok yaitu berupa campuran antara kacang hijau dan gula
yang telah siap untuk di cetak, nampan, sarung tangan plastik, cetakan dan juga cup mika untuk tempat kue koyah yang sudah di cetak, untuk satu kelas dikelompokan
menjadi 6 kelompok yang terdiri dari 4-6 anak ditiap kelompoknya.
 

Kemudian secara bergantian tiap anak mulai mencetak adonan dengan cara memasukan adonan kedalam cetakan untuk di tekan-tekan dengan jari sampai dirasa cukup
padat pada tiap lubang/pola yang ada pada cetakan. Setelah itu cetakan di balik dan di ketuk perlahan untuk mengeluarkan kue hasil cetakan, dan.....tara....ada kue
yang berbentuk bunga, ada yang seperti kerang, ada yang setengah bulat dan ada yang seperti bentuk daun, ada juga yang hancur tidak berbentuk. untuk anak yang
kue hasil cetakanya hancur kemudian kembali mencoba mencetak berulang -ulang sampai  mereka berhasil.


Semua anak merasa gembira mencoba untuk mencetak kue sebanyak-banyaknya, setelah kue -kue ini selesai di cetak lalu dikemas kedalam cup mika dan di streples
untuk di tunjukan dan diniai oleh ustadzahnya, untuk satu cup mika berisi 3-5 kue koya.

Tak terasa jarum jam sudah menunjukan pukul 09.00 pertanda kegiatan ini segera berakhir, anak-anak di bantu ustadz dan ustadzah pun mulai merapikan tempat
dan segera mengakhiri kegiatan ini, anak -anak tampak senang dan gembira mengamati kue koya hasil buatanya masing-masing. Kue koya pun segera mereka simpan untuk di bawa pulang kerumah sepulang sekolah nanti.


Ari..
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. LEVEL II SD AL IRSYAD 01 PURWOKERTO - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger